Aplikasi anti blokir terkadang diperlukan agar leluasa mengakses berbagai informasi. Sebab ada kalanya sebuah website atau konten diblokir bukan karena tergolong konten dewasa, penipuan atau berkaitan dengan hal-hal negatif.
Terkadang layanan seperti WordPress atau platform sosial media juga bisa masuk dalam daftar Trust+ Positif. Sehingga layanan tersebut tak bisa diakses menggunakan jaringan internet yang kita gunakan.
Rekomendasi Anti Blokir Paling Update
Untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa aplikasi anti blokir berupa web browser yang bisa kita gunakan. Pilihannya antara lain:
1. Aloha

Saat menggunakan website yang terblokir, kita memerlukan bantuan VPN (Virtual Private Network). Aloha menawarkan itu sebagai fitur yang sangat berguna, sehingga kita tak perlu menginstal aplikasi tambahan.
Browser Aloha juga memberikan kecepatan internet kencang, serta server terbaik yang bisa dijangkau pada lokasi kamu.
Jika ingin memiliki kebebasan lebih dalam memilih lokasi dan server tercepat, kamu bisa melakukan upgrade ke versi premium.
2. TOR Browser
TOR atau The Onion Router merupakan browser anti blokir yang bisa menjaga privasi pengguna dengan baik. Memiliki sistem keamanan berlapis yang diklaim dapat mengamankan data pribadi.
Aplikasi anti blokir satu ini bisa digunakan baik di perangkat mobile maupun PC. Saat pertama digunakan, perlu waktu menunggu proses browser terhubung ke server, namun setelah itu browser bisa terbuka dengan cepat dan menawarkan tampilan yang bebas iklan.
3. Opera

Jadi salah satu browser paling populer di dunia, Opera memiliki fitur yang memudahkan kita mengakses berbagai situs secara mudah dan aman.
Fitur VPN pada browser ini bisa aktif secara otomatis, dan pengguna diberikan kemampuan bypass search engine, sehingga bisa memilih untuk menampilkan lokasi saat ini agar mendapat hasil pencarian yang sesuai.
4. AVG Secure Browser
Tak hanya populer sebagai antivirus terkemuka, AVG juga memiliki browser dengan kemampuan yang tak diragukan.
AVG Secure Browser memungkinkan pengguna berselancar di internet dengan lebih aman.
Itu karena secara default aplikasi anti blokir ini telah mengaktifkan ad-block dan web shield, yang dapat menghalau berbagai iklan maupun ancaman phising berbahaya.
5. Proxydo
Saat browser lain memberikan pilihan lokasi yang terbatas pada mode gratis, Proxydo justru menjadikan itu sebagai keunggulan.
Browser ini menawarkan banyak lokasi kepada pengguna gratis, sehingga kita tak hanya bisa mendapatkan server dengan internet tercepat, tapi juga berpindah-pindah negara secara leluasa.
6. BrowserHub

Telah diunduh oleh lebih dari 500.000 pengguna mobile, aplikasi anti blokir dari Scramble Codes ini memberikan kemudahan akses konten tanpa batasan negara secara aman, cepat dan private. Sehingga pengguna bisa tenang dengan aktivitas yang dilakukan memakai BrowserHub.
7. UC Browser
Dikenal sebagai browser terbaik yang menawarkan kecepatan akses tinggi, UC Browser bisa bantu kamu mengakses situs terblokir dengan cepat, dan mudah. Kamu hanya perlu mengaktifkan fitur VPN yang tersedia langsung di dalam browser ini. Bisa digunakan pada ponsel atau desktop PC.
8. Brave Browser

Banyak digunakan karena memiliki kemampuan blokir iklan yang sangat mumpuni, Brave Browser ternyata juga bisa diandalkan membukan situs terblokir dengan cepat dan tetap menjaga privasi pengguna. Kecepatan membuka halaman di browser ini 6 kali lebih cepat dibanding browser lain.
Sekarang kamu bisa mengakses informasi secara bebas, dan membuka situs-situs yang sebelumnya diblokir, baik oleh pemerintah, batasan regional atau alasan lainnya dengan tanpa batasan.
Meski begitu, semua resiko ditanggung oleh kamu sendiri. Sebab beberapa web mungkin saja menyusupkan iklan berbahaya atau malware yang dapat merusak perangkat.